
PHBI KKG PAI Wilayah III Kec. Sintang Melaksanakan Peringatan Maulid Nabi
2023-10-07 13:38:00 | Kontributor : Munawaroh | Fotografer : Munawaroh
Sabtu, 7 Oktober 2023 Panitia Hari Besar Islam (PHBI) Kelompok Kerja Guru Pendidikan Agama Islam (KKG PAI) Wilayah III Kecamatan Sintang melaksanakan Peringatan Maulid nabi besar Muhammad SAW tahun 1445 H / 2023 bertempat di Masjid Miftahul Jannah kelurahan Ulak Jaya Sintang. Kegiatan ini diselenggarakan secara bersama-sama oleh GPAI yang bertugas pada SDN 3, SDN 13, SDN 15 dan SDN 23 Sintang.
Dalam sambutannya kasi pendidikan agama Islam Hj. Munawaroh, S.Ag menyampaikan bahwa kegiatan maulid nabi ini adalah suatu kegiatan yang baik dan diharapkan dapat dilaksanakan secara berkesinambungan dengan tujuan semakin menumbuhkan rasa cinta siswa dan siswi terhadap nabi Muhammad SAW dan juga sebagai ajang kreatifitas untuk menampilkan bakat yang dimiliki oleh anak didik.
Penceramah pada kegiatan ini Ghaida Sofhia Khairiyyah, SH menyampaikan materi tentang sifat2 Nabi Muhammad SAW dan keistimewaan yang dimiliki oleh beliau, dan diharapkan kepada semuanya untuk bisa mentauladani Nabi Muhammad SAW. Kegiatan ini dihadiri oleh bapak/ibu Kepala Sekolah, dewan guru, tamu undangan dan siswa dan siswi dari kelas 1 s/d 6 dari mading-masing SD yang bergabung.

Serah terima NSP dan Pendampingan Ponpes Raudhatul Ath Thalibin
2023-10-04 10:42:00 | Kontributor : Hani Handoko | Fotografer : Hani Handoko
Sintang, 04 Oktober 2023. Pada hari Selasa, 3 Oktober 2023, Bertempat di pondok Pesantren Raudhatu Ath Thalibin di jalan Jerora Satu Dusun Lebak Nangka Kelurahan Tanjung Puri Sintang, Kantor Kementerian Agama Kab. Sintang melalui Seksi PD Pontren melaksanakan kegiatan serah terima Sertifikat berupa NSP / Nomor Statistik Pesantren. Dari pihak Kantor Kementerian Agama Kabupaten Sintang selaku penyerah sertifikat diwakili oleh Analis Kelembagaan PD Pontren Hani Handoko, sedangkan dari pihak Pondok Pesantren Raudhatul Ath Thalin Ustadz Andi Zakaria selaku penerima sertifikat diwakili oleh Mundzir selaku Kepala Ponpes.
Kegiatan ini disaksikan pengurus pondok Pesantren dan Yayasan. Analis Kelembagaan H. Hani Handoko, SE mengatakan bahwa NSP ini merupakan salah satu syarat dikeluarkanya ijin Operasional yang diajukan oleh yayasan untuk mendirikan Pondok Pesantren atau lembaga Pendidikan Islam yang ada di Kabupaten Sintang. Adapun selain melaksanakan penyerahan NSP, Hani Handoko juga melaksanakan pendampingan pada Pondok Pesantren Raudhatul Ath Thalibin.
(Kontributor : Hani Handoko, Foto : Hani Handoko, Editor : Fajrin)

Tim Asesor BAN-S/M Laksanakan Visitasi Akreditasi ke MAN 1 Sintang
2023-10-04 09:43:00 | Kontributor : Sukardi | Fotografer : Sukardi
MAN1SINTANG.SCH.ID- Tim Asesor Badan Akreditasi Nasional Sekolah/Madrasah (BAN-S/M) melaksanakan visitasi akreditasi di MAN 1 Sintang, pada Senin (2/10/2023). Tim Asesor BAN-S/M yang ditugaskan yakni Asesor 1 Satoto Wibowo dan Asesor 2 Slamed.
Visitasi Akreditasi dilaksanakan selama 2 hari, mulai tanggal 2 sampai dengan 3 Oktober 2023, dengan perhitungan waktu 5 Jam. Visitasi akreditasi pada hari pertama berupa kegiatan temu awal, penyampaian profil madrasah, observasi sarana dan prasarana madrasah, wawancara komite madrasah, orangtua siswa, wakil kepala dan guru.
Temu awal visitasi akreditasi dihadiri oleh Kepala MAN 1 Sintang, wakil kepala madrasah, guru, kepala tata usaha dan staf, serta panitia kegiatan visitasi akreditasi. Peserta yang hadir mendengarkan sambutan tim asesor serta sambutan Kepala MAN 1 Sintang sekaligus penyampaian Profil MAN 1 Sintang.
Setelah temu awal, Tim Asesor BAN-S/M melaksanakan wawancara kepada Wakil Ketua Komite MAN 1 Sintang, H. Junaidi S.Sos M.Si dan wawancara perwakilan orangtua siswa. Selanjutnya, Tim Asesor wawancara bersama wakil kepala, di antaranya Waka Kesiswaan Sutardi MSc, Waka Humas Hj. Siti Hajar Patmiyati S.Ag, Waka Kurikulum Aning Kurianani S.Pd, Waka Sarana dan Prasarana Trisno S.Pd.I, serta perwakilan guru yakni Dra. Hj. Ida Sulistyaningsih dan Nur Ummi Mufidah S.Pd.
Dilanjutkan dengan 5 jam hari kedua berupa kegiatan observasi kelas MAN 1 Sintang, wawancara siswa, wawancara guru yang mengajar yakni Silvi M.Pd dan Lilis Fitriyani S.Pd, wawancara kepala MAN 1 Sintang Ahmad Yani S.Pd, wawancara Kepala Tata Usaha Hamdan S.Pd.I dan Guru BK Mariny S.Pd.
Masing-masing asesor memberikan pertanyaan yang berkaitan dengan keperluan penilaian visitasi akreditasi, mengkonfirmasi terkait dengan berkas yang sudah diupload dan dikirimkan kepada asesor.
Perwakilan guru diberikan pertanyaan dan konfirmasi terkait tugas guru, siswa, perangkat pembelajaran dan konfirmasi berkas yang telah diupload. Tim Asesor BAN-S/M melaksanakan telaah dokumen tambahan data dari sistem penilaian akreditasi (Sispena) oleh asesor dan Tim Akreditasi MAN 1 Sintang.
Penilaian Visitasi Akreditasi berjalan lancar dan ditutup dengan temu akhir yang diisi dengan penyampaian beberapa catatan dan evaluasi dari tim asesor. Semoga MAN 1 Sintang mendapatkan hasil yang terbaik.
(Kontributor : Sukardi, Foto : Sukardi)