Kakan Kemenag Beri Motivasi kepada Pendidik MIS Ma'arif Labschool

2024-11-18 12:30:00 | Kontributor : Muhajir Muhammad | Fotografer : Arman

Sintang, (18/11/2024) – Kepala Kantor Kementerian Agama (Kakan Kemenag) Kabupaten Sintang melakukan kunjungan kerja ke MIS Ma'arif Labschool Sintang pada hari Senin, 18 November 2024, siang. Dalam kunjungannya, Kakan Kemenag memberikan motivasi dan petuah kepada seluruh pendidik dan tenaga kependidikan di sekolah tersebut.

Hasib Arista, dalam sambutannya, mengapresiasi upaya yang telah dilakukan oleh MIS Ma'arif Labschool dalam meningkatkan kualitas pendidikan. Beliau juga memberikan dorongan kepada para guru agar menjaga komunikasi, saling berkoordinasi, bahu membahu dan terus berinovasi serta mengembangkan diri agar dapat menghasilkan lulusan yang berkualitas dan berakhlak mulia.

"Saya sangat mengapresiasi dedikasi para guru di MIS Ma'arif Labschool. Saya yakin, dengan sumber daya yang dimiliki, tenaga yang masih muda-muda, dan dengan semangat yang tinggi, kita mampu mewujudkan madrasah terkemuka yang dapat mencetak generasi muda yang cerdas, berakhlak mulia, dan mampu menghadapi tantangan zaman," ujar Hasib Arista.

Selain memberikan motivasi, Kakan Kemenag juga melakukan diskusi dan sharing dengan para pendidik terkait berbagai isu terkini dalam dunia pendidikan, seperti pentingnya pendidikan karakter, pemanfaatan teknologi dalam pembelajaran, serta upaya meningkatkan mutu pendidikan madrasah. Pada kesempatan tersebut, beliau juga berbagi pengalaman, bahwa sebelum menjadi seorang ASN, beliau juga adalah seorang pendidik di lembaga pendidikan swasta. Karenanya beliau sangat memahami kondisi pendidik dan tenaga kependidikan di lembaga pendidikan swasta.

“Saya sangat memahami betul perjuangan para guru dan tenaga kependidikan di lembaga swasta,' ungkapnya. Honor yang terbatas seringkali menjadi tantangan, namun semangat pengabdian yang tulus tidak pernah padam, tidak pernah lelah dan patah semangat untuk mengabdi. Saya salut dengan dedikasi Bapak/Ibu semua. Itulah yang membuat seorang pendidik sangat istimewa,” pesan beliau dengan nada penuh empati.

Kepala MIS Ma'arif Labschool, Arman, menyambut baik kunjungan dan merasa terhormat dengan Kakan Kemenag. Beliau berharap kunjungan ini dapat menjadi motivasi bagi seluruh civitas akademika untuk terus meningkatkan kualitas pendidikan di madrasah. "Kunjungan Bapak Kakan Kemenag ini merupakan suatu kehormatan bagi kami. Apresiasi dan arahan beliau sangat berarti bagi kami. Insya Allah, kami akan terus berupaya untuk meningkatkan kualitas pendidikan di madrasah, sesuai dengan arahan yang telah disampaikan," ujar Arman.

Yunidar Saptiani, salah satu guru di MIS Ma'arif Labschool, menambahkan, "Kami sangat termotivasi dengan kunjungan Bapak Kakan Kemenag. Beliau memberikan semangat baru bagi kami untuk terus berinovasi dalam pembelajaran. Kami akan berusaha semaksimal mungkin untuk menerapkan arahan beliau dalam kegiatan belajar mengajar."

Latihan Gabungan Pramuka MIN 1 Sintang dan MIS Sultan Nata

2024-11-18 09:28:00 | Kontributor : Parmadi | Fotografer : Parmadi

Sintang, 15 November 2024 - Halaman Masjid Jami Sultan Nata menjadi saksi kemeriahan latihan gabungan Pramuka antara Gugus Depan MIN 1 Sintang dan Gugus Depan MIS Sultan Nata. Kegiatan ini berlangsung pada hari Jumat dan diikuti oleh puluhan anggota Pramuka dari kedua sekolah dengan antusias.

Dipimpin oleh Zainal Fuadi Dimyati, Pembina Gugus Depan MIN 1 Sintang, dan Kartiman, Kamabigus MIS Sultan Nata, acara ini bertujuan untuk mempererat persaudaraan, meningkatkan keterampilan kepramukaan, dan menanamkan nilai-nilai sosial kepada para peserta.

Latihan diawali dengan penampilan atraksi yel-yel dari masing-masing kelompok. Para peserta menunjukkan kreativitas dan semangat yang luar biasa, menciptakan suasana penuh keceriaan. Selanjutnya, mereka mengikuti beragam permainan Pramuka yang menguji kemampuan kerja sama dan kekompakan tim.

Tidak hanya itu, kegiatan ini juga diisi dengan bakti sosial di sekitar Masjid Jami Sultan Nata dan Keraton Kesultanan Sintang. Para anggota Pramuka membersihkan lingkungan masjid dan area sekitar keraton sebagai wujud nyata kepedulian terhadap kebersihan dan pelestarian lingkungan.

Dalam sambutannya, Kartiman menyampaikan apresiasi terhadap antusiasme peserta. "Kegiatan ini tidak hanya mengasah keterampilan kepramukaan, tetapi juga membentuk karakter peduli lingkungan dan menghargai sejarah daerah," ujarnya.

Sementara itu, Zainal Fuadi Dimyati menambahkan bahwa latihan gabungan semacam ini sangat penting untuk mempererat hubungan antar-gugus depan. "Melalui kegiatan ini, kami berharap para peserta dapat belajar bekerja sama dan menjadi Pramuka yang berbudi pekerti luhur," ungkapnya.

Acara ditutup dengan doa dan foto bersama. Latihan gabungan ini berhasil menciptakan suasana kebersamaan dan semangat belajar yang tinggi, sekaligus menanamkan nilai-nilai sosial yang mendalam bagi seluruh peserta.

MTs Negeri 1 Sintang Juara Umum Kegiatan KORMA Tahun 2024

2024-11-16 09:18:00 | Kontributor : Erniawati | Fotografer : Iswandi

Penutupan kompetisi Olahraga Madrasah (KORMA) Tingkat Madrasah Tsanawiyah Kabupaten Sintang. Acara ditutup oleh Kasi Penmad Kantor Kementrian Agama Kabupaten Sintang, Joni MY, S.Sos; sekaligus penyerahan bendera KORMA kepada Madrasah penyelenggara Tahun 2025 yaitu MTs Al- Muhajirin Pandan. Jum’at (15/11/2024).

Setelah pengumuman hasil kompetisi, Madrasah Tsanawiyah Negeri 1 Sintang (MTsN) keluar sebagai juara umum KORMA Tingkat Kabupaten Sintang Tahun 2024 diselenggarakan atas kerjasama yang baik dari seluruh Kepala Madrasah Tsanawiyah Kabupaten Sintang yang tergabung dalam Kelompok Kerja Kepala Madrasah (KKM) Kabupaten Sintang.

Madrasah Tsanawiyah Negeri 1 Sintang mencatat sejarah gemilang dengan meraih gelar Juara Umum Ajang Kompetisi Olahraga Madrasah (KORMA) siswa Madrasah Tsanawiyah Negeri 1 Sintang mendominasi perolehan medali di berbagai bidang lomba, baik dalam kategori individu maupun beregu. Adapun rincian perolehan juara sebagai berikut:

1. Volly Putra meraih juara 2
2. Volly Putri Juara 1
3. Tenis Meja ganda Putri meraih juara 1
4. Tenis meja tunggal putri meraih juara 1
5. Bulu tangkis tunggal putra meraih juaraa I, 2 & 3
6. Bulu tangkis tunggal Putri meraih juara 1,2 & 3
7. Futsal meraih juara 1


Kepala MTsN 1 Sintang Sutardi, S.Si.M.Sc , mengatakan alhamdulillah Madrasah Tsanawiyah Negeri 1 Sintang menjadi salah satu madrasah yang berhasil meraih juara umum dalam KORMA Tingkat Kabupaten. Segala Upaya dan kerja keras telah dilakukan oleh tim, kami mengucapkan terima kasih banyak kepad semua pihak yang telah terlibat sehingga acara ini sukses. Kepada panitia, tim official, pelatih, dan semangat juang peserta/siswa yang telah mendedikasikan untuk acara ini semoga mendapat balasan dari Allah SWT.