Pembukaan Orientasi PPPK Kementerian Agama RI di Kabupaten Sintang

2023-09-13 10:00:00 | Kontributor : Arief Ali Basna | Fotografer : Arief Ali Basna

Kementerian Agama Kabupaten Sintang – Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Sintang, H. Ikhwan Pohan, S. Ag., M. Pd. didampingi oleh Kepala Sub Bagian Tata Usaha, H. Anang Nurkhalis, S. E., S. HI., M. Si. memberikan sambutan pada kegiatan Pembukaan Orientasi Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) Kementerian Agama RI di Kantor Kementerian Agama Kabupaten Sintang pada Rabu (13/9/2023).
Kementerian Agama Kabupaten Sintang telah menerima 32 Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian kerja (PPPK). Tahap selanjutnya, mereka harus mengikuti orientasi PPPK Kementerian Agama.
Ikhwan Pohan mengatakan, “Seluruh PPPK wajib mengikuti masa orientasi yang diadakan oleh Kementerian Agama hingga selesai, sama halnya dengan PNS karena sama-sama merupakan Aparatur Sipil Negara.”
Berdasarkan surat Deputi Bidang Kebijakan Pengembangan Kompetensi ASN LAN Nomor : 5666/D.3/PDP.07.1 tanggal 16 Agustus 2023 perihal Penyelenggaraan Orientasi PPPK. Orientasi dilaksanakan secara bertahap sampai akhir Oktober 2023. Namun, proses pembukaannya diselenggarakan serentak secara luring dan daring.
Seremonial pembukaan orientasi ini dipusatkan di Balai Diklat Keagamaan Surabaya. Seluruh PPPK harus mengikutinya dari tempat masing-masing melalui zoom meeting dan chanel Youtube Balitbang – Diklat Kemenag. Kementerian Agama Kabupaten Sintang memusatkan kegiatan orientasi tersebut di Kantor Kementerian Agama Kabupaten Sintang agar seluruh PPPK Kementerian Agama Kabupaten Sintang sekaligus mendapatkan arahan langsung oleh Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Sintang.
“Alhamdulillah kegiatan Pembukaan Orientasi PPPK dapat diselenggarakan di Kantor Kementerian Agama Kabupaten Sintang. Semoga dapat diikuti dengan baik oleh seluruh PPPK Kementerian Agama Kabupaten Sintang hingga selesai,” kata Anang Nurkhalis.

Upacara Peringatan HAORNAS ke 40 di Kabupaten Sintang

2023-09-13 09:25:00 | Kontributor : Fajrin | Fotografer : Misran

Upacara Peringatan Hari Olahraga Nasional (Haornas) ke-40 yang dilaksanakan di Indoor Apang Semangai, Kompleks Stadion Baning Sintang, Senin (11/09/2023) dihadiri oleh 10 orang utusan dari Kantor Kementerian Agama Kabupaten Sintang. Turut hadir pula Pengurus Badan Pembina Olahraga (Bapor) Kantor Kementerian Agama Kabupaten Sintang Sandel Kriantono.

Upacara peringatan Hari Olahraga Nasional (HAORNAS) ke-40 tahun 2023, tingkat Kabupaten Sintang tahun 2023, dipimpin langsung oleh Wakil Bupati Sintang, Melkianus, S.Sos., dan dihadiri Bupati Sintang, dr. H. Jarot Winarno, M.Med.PH., Unsur Forkopimda, Kepala OPD dilingkungan Pemkab Sintang, para pelajar SMP, SMA dan para peserta upacara lainnya.

Seusai melaksanakan upacara peringatan Hari Olahraga Nasional (HAORNAS) tingkat Kabupaten Sintang tahun 2023, Bupati Sintang bersama Wakil Bupati Sintang menyerahkan berbagai penghargaan kepada para atlet Kabupaten Sintang yang meraih medali pada pelaksanaan POPDA Kalbar tahun 2023, serta menyerahkan hadiah kepada para pelajar tingkat SMP, SMA, Organisasi Olahraga dan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) dilingkungan Pemerintah Kabupaten Sintang yang mengikuti berbagai perlombaan dalam rangka memperingati HAORNAS ke-40 tahun 2023 tingkat Kabupaten Sintang.

(Kontributor : Fajrin, Foto : Misran)

Peresmian dan Penyerahan Bedah Rumah oleh BAZNAZ Kab. Sintang

2023-09-13 09:14:00 | Kontributor : Istanto | Fotografer : Istanto

Sintang, 10 September 2023. Pada hari Minggu tanggal 10 September 2023 bertempat di Desa Balai Agung Kecamatan Sungai Tebelian, Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) Kabupaten Sintang melaksanakan kegiatan Peresmian dan penyerahan Bedah Rumah. Turut hadir pada kegiatan tersebut Penyelenggara Zakat Wakaf Kantor Kementerian Agama Kabupaten Sintang, Istanto, S.Pd.I.

Pihak yang menerima bedah rumah atas nama Evi Lestari. Dalam kegiatan tersebut di hadiri juga oleh pihak Pemda Sintang yang diwakili oleh Camat Sungai Tebelian, Kapolsek Sungai Tebelian, Pimpinan Baznas Kabupaten Sintang beserta seluruh pengurus dan Tim Bedah Rumah, Tokoh Agama, Tokoh Masyarakat serta dihadiri juga oleh Ketua Baznas Provinsi Kalimantan Barat yaitu Ustadz Uray Muhammad Amin, SE.

Ketua Baznas Provinsi Kalimantan Barat dalam sambutannya memberikan apresiasi atas kinerja Baznas Sintang dan seluruh Muzaki yang telah membayar zakat dan sedekah melalui Baznas Kabupaten Sintang, termasuk didalamnya yaitu Kantor Kemenag Sintang menjadi donatur tetap setiap bulan menyerahkan zakat profesi kepada Baznas Sintang, Penguatan UPZ Instansi/Perkantoran/Masjid ini akan memperkuat Baznas untuk membantu dan menyalurkan dana zakat kepada 8 Asnab yang ada di Kabupaten Sintang.

Ketua Baznas Sintang yaitu Totok Agus Sudono, M.MPd mengucapkan terima kasih kepada Kepala Kemenag Sintang dan seluruh ASN Kemenag yang selalu Istiqomah untuk berzakat melalui Baznas, dan Ketua Baznas Sintang juga menyampaikan bahwa program Baznas diantaranya yaitu bantuan pendidikan, kesehatan, muallaf, bantuan marbot masjid, tanggap bencana, pemberdayaan ekomoni umat dan juga program bedah rumah yang sedang dilaksanakan ini. Bedah Rumah yang sudah dilaksanakan yaitu di Desa Pengkadan Baru Kecamatan Dedai, Kelurahan Mekar Jaya Kecamatan Sintang, Desa Balai Agung Kecamatan Sungai Tebelian dan selanjutnya direncanakan yaitu di Kelurahan Tanjung Puri Sintang.

Penyelenggara Zakat Wakaf Kantor Kementerian Agama Kabupaten Sintang, Istanto, S.Pd.I yang mewakili Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Sintang menyampaikan bahwa Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Sintang H. Ikhwan Pohan, S.Ag, M.Pd. selalu menghimbau dan mengajak ASN Kemenag Sintang untuk menyisihkan sebagian rezeki melalui Zakat Profesi, semangat berbagi inilah yang akan menumbuhkankan rasa empati dan peduli dengan sesama serta masyarakat Sintang yaitu disalurkan melalui Baznas Sintang sebagai lembaga resmi pemerintah yang mengelola zakat. Semoga Baznas Kabupaten Sintang dan Kementerian Agama Kabupaten Sintang dapat senantiasa bekerja sama dan bersinergi untuk umat, dan dengan menyerahkan Zakat Profesi ke Baznas maka Kemenag Sintang dapat menjadi contoh serta teladan bagi umat dan Instansi kantor lainnya di Kabupaten Sintang.

“Anak Raja memasang Pukat, Pukat di Pasang dapat Jelawat, Mari Kita membayar Zakat, Demi Untuk Kesejahteraan Umat" ujar Istanto diakhir pernyataannya.