Pengukuran Arah Kiblat Di Desa Suka Jaya Kecamatan Tempunak Kab. Sintang

2023-09-12 23:59:00 | Kontributor : Nijo | Fotografer : Nijo

Sintang, 12 September 2023. Kantor Kementerian Agama Kabupaten Sintang melalui Seksi Bimbingan Masyarakat Islam melakukan Pengukuran Arah Kiblat di Desa Suka Jaya Kecamatan Tempunak Kabupaten Sintang. Adapaun tim Kalibrasi arah kiblat yang bertindak kali ini adalah Kasi Bimas Islam Nijo, S.Ag dan Staf Bimas Islam Sriyono. Kegiatan dihadiri pula oleh Kepala Desa Suka Jaya.

Kasi Bimas Islam Nijo, S.Ag menuturkan bahwa pengukuran arah kiblat ini dilaksanakan atas permohonan pengurus Mushalla Al Muhajirin Desa Suka Jaya Kecamatan Tempunak Kabupaten Sintang yaitu Usman, dimana pengurus ingin ada kepastian Arah Kiblat Mushalla yang didirikan nantinya terjamin keabsahannya.

Ditambahkannya, Salah satu tugas Kementerian Agama adalah memberikan Layanan Pengukuran dan Kalibrasi Arah Kiblat untuk masjid dan musala, baik yang akan membangun, merehabilitasi maupun untuk kepentingan Kalibrasi Arah Kiblat terhadap masjid dan musala yang sudah ada. “Pelayanan pengukuran arah kiblat ini sesuai dengan tugas dan fungsi Seksi Bimbingan Masyarakat Islam dan sesuai misi Kementerian Agama yang tertuang dalam PMA Nomor 18 Tahun 2020 yaitu meningkatkan kualitas kesalehan umat beragama,” Tutup Nijo.

(Kontributor : Nijo, Foto : Nijo, Editor : Fajrin)