
Kontingen Sintang Bawa Pulang Enam Piala Korma Kalbar
2024-12-22 17:02:00 | Kontributor : Suryatini | Fotografer : Suryatini
Kontingen Kabupaten Sintang sukses mengikuti Kompetisi Olahraga Madrasah (KORMA) Tingkat Provinsi Kalimantan Barat Tahun 2024 yang diselenggarakan Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Kalimantan Barat di Pontianak dengan membawa pulang enam piala, yaitu Juara 3 Bulu Tangkis Putra Madrasah Ibtidaiyah, Juara 2 Tenis Meja Putri MTs, Juara 2 Bola Volly Putri MTs, Juara Harapan 1 Bola Volly Putra MTs, Juara 2 Tenis Meja Putri Madrasah Aliyah, dan Juara 1 Bola Volly Putri Madrasah Aliyah.
Ketua Kontingen yang juga kepala Madrasah Aliyah Negeri (MAN) 1 Sintang, Ahmad Yani mengatakan Kompetisi Olahraga Madrasah ini mempertandingkan beberapa cabang. Untuk jenjang Madrasah Tsanawiyah yaitu Tenis Meja Putra-Putri dan Bulu Tangkis Putra-Putri. Jenjang Madrasah Tsanawiyah dan Madrasah Aliyah mempertandingkan Volly Putra-Putri dan Tenis Meja Putra-Putri.
“Tema yang diusung tahun ini adalah “Melalui Kompetisi Olahraga Madrasah Tahun 2024, Kita wujudkan Madrasah Maju, Bermutu, Mendunia”, Kontingen yang langsung dipimpin oleh Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Sintang, Hasib Arista, didampingi oleh Kasi Pendidikan Madrasah, Joni MY, KORMA dilaksanakan Senin – Kamis (16 – 19 Desember 2024,” kata Ahmad Yani.
Sementara itu, Kepala MTs Negeri 1 Sintang Sutardi menjelaskan bahwa kontingen Kabupaten Sintang telah tampil dengan sangat baik, sangat disiplin, tepat waktu, taat azas, dan bertanding dengan penuh spotifitas serta mengedepankan kekeluargaan antar warga madrasah.
“Saya bangga dengan anak-anak kita, sejak pelaksanaan pembukaan, saat bertanding, sampai penutupan, mereka tampil dengan sangat baik, disiplin, tepat waktu, taat azas, dan sportif. Ini juga bagian penting yang ingin kita tanamkan kepada anak-anak kita melalui ajang kompetisi” Ujar Sutardi.
Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Sintang, Hasib Arista, mengapresiasi kerja keras kontingen dalam mensukseskan kegiatan ini. Ia berharap atlet dipersiapkan lebih matang untuk persiapan kompetisi mendatang.
“Terima kasih kepada seluruh kontingen, pelatih, official, dan panitia. Terus pupuk motivasi guru-guru olahraga, pembina ekstrakurikuler, dan para siswa di Madrasah untuk mempersiapkan diri menghadapi KORMA tahun depan maupun ajang-ajang lain,” Ucapnya. (Tin)