Tim PASKIBRAKA MTsN 1 Sintang Raih Juara II Dalam Perayaan HUT RI KE-79

2024-08-30 08:37:00 | Kontributor : Erniawati | Fotografer : Iswandi

Pasukan Paskibra Madrasah Tsawawiyah Negeri (MTsN) 1 Sintang harumkan nama sekolah dalam lomba kreasi baris-berbaris (LKBB) tingkat SMP/sederajat se-Kabupaten Sintang perayaan HUT RI ke-79 Tahun 2024 yang dilaksanakan pada hari Kamis, 29 Agustus 2024 bertempat di lapangan Olahraga SMA Karya Bangsa. Team yang terdiri dari 10 orang siswa ini kantongi juara 2.

Menurut Pelatih Paskibra MTsN 1 Sintang, Willy Susillo,S.Pd, Paskibra MTsN 1 Sintang merupakan ekstrakurikuler yang aktif dalam berbagai ajang lomba. Pada ajang lomba kali ini, MTsN 1 Sintang mengirimkan peserta 1 pasukan yang terdiri dari 10 anggota. Banyak persipan yang diperhatikan mulai dari fisik dan mental siswa, kekompakan PBB dan saat kreasi baris-berbaris. Siswa yang tergabung dalam team LKBB ini merupakan siswa perwakilan kelas VII, VIII dan IX. Pasukan ini digembleng dengan diberikan latihan intensif selama 2 minggu.

"Ajang ini untuk menambah wawasan baris berbaris dengan membawa nama sekolah yakni MTsN 1 Sintang, serta sebagai pembelajaran dari hasil dan penilaian juri agar dapat menjadi lebih baik lagi. " ungkap Willy.

“Rasa deg degan, gerogi, dan belum maksimal dalam penampilan” ucap salah satu peserta LKBB setelah lomba selesai. Menjadi satu kebanggaan untuk pasukan Paskibra yang mampu meraih juara 2 dan menampilkan yang terbaik.