APRI Cabang Sintang Gelar Seminar Perkawinan di STKIP Persada Khatulistiwa
2023-12-02 12:33:00 | Kontributor : Yuyu Wahyudin | Fotografer : Yuyu Wahyudin
Bertempat di Gedung Sekolah Tinggi Keguruan dan Ilmu Pengetahuan (STKIP) Persada Khatulistiwa Sintang Sabtu tanggal 02 Desember 2023 Pengurus Asosiasi Penghulu Republik Indonesia (APRI) Cabang Sintang mengadakan Seminar Perkawinan.
Kegiatan ini di hadiri oleh Ketua STKIP Persada Khatulistiwa Sintang yang diwakili oleh Ketua Forkis Madani yang dalam sambutannya mengucapkan terimakasih atas diselenggarakannya kegiatan Seminar Perkawinan ini.
Sementara dari Pengurus APRI Cabang Sintang di wakili oleh Istiwansyah, S. Ag di karenakan Ketua APRI saat ini sedang dalam kondisi sakit. Istiwansyah mengatakan bahwa tujuan dilaksanakannya Seminar ini dalam rangka memberikan pengetahuan tentang perkawinan dan sosialisasi tentang Organisasi APRI.
Sementara materi Seminar di sampaikan oleh Yuyu Wahyudin, S. Pd. I yang juga Penghulu pada KUA Kayan Hilir. Adapun materi yang disampaikan diantaranya : 1. Undang-undang No 1 tahun 1974 2. Syarat dan rukun nikah 3. 4 Pilar dalam Perkawinan 4. Keluarga Sakinah.
Peserta yang merupakan Mahasiswa STKIP Persada Khatulistiwa Sintang sangat antusias mengikuti kegiatan ini. Diakhir kegiatan dilakukan tanya-jawab tentang materi yang di sampaikan yang disambut baik oleh peserta terbukti dengan banyaknya pertanyaan yang disampaikan dan dijawab oleh narasumber.